Perbedaan Antara CD-R, CD-RW, DVD-R, dan DVD-RW
CD dan DVD merupakan salah satu media penyimpanan
data yang berbentuk piringan pipih atau sering disebut kaset. CD/DVD sering
digunakan oleh banyak orang untuk menyimpan data berupa video, audio, gambar,
maupun dokumen.
CD-R ( Compact Disk Recordable )
CD R hanya dapat
melakukan record atau perekaman saja. Setiap data yang dimasukan ke dalamnya
memiliki sifat Write Once Read
Many atau WORM. Artinya CD-R hanya dapat
ditulis sekali dan dapat dibaca berulang-ulang. Data dalam yang dimasukan ke
dalam CD-R tidak dapat diformat ulang, dihapus, atau ditambahin, sehingga CR R
tidak dapat digunakan kembali untuk mengisi data karena sifat WORM-nya ini.
CD-RW ( Compact Disk Recordable and
reWriteable)
Jenis CD ini
dapat melakukan record (perekaman) sekaligus dapat di rewrite (tulis ulang).
Data yang dimasukan ke dalam CD RW dapat dihapus dan diformat, untuk kemudian
ditulis atau diisi lagi oleh data-data lainnya. Tidak seperti CD-R, CD-RW bisa
digunakan berulang-ulang sebagai media penyimpanan data. Selain dari segi
kemampuan, perbedaan CD R dan CD RW juga terletak pada harganya. Karena
kemampuan CD RW yang dapat digunakan ulang, maka harga CD jenis ini pun
cenderung lebih mahal dibanding CD R.
Begitu juga dengan DVD juga
ada yang berkemampuan Recordable saja (DVD R) dan ada pula yang berkemampuan
Recordable dan Rewriteable (RW). Perbedaan keduanya sama dengan perbedaan CD R
dan CD RW. Adapun perbedaan CD dan DVD adalah hanya terletak pada kapasitas
atau kemampuan penyimpanan data antar keduanya. CD umumnya hanya menampung data
dalam kapasitas < 800 MegaByte sementara DVD dapat menampung data hingga
kapasitas 4 GigaByte setera 4000 MegaByte.
Nahhh… segitu aja sepertinya
mengenai perbedaan CDR, RW, DVD R, RW… tentunya semoga bermanfaat yahhhh….